Kota bandung selain terkenal dengan garment dalam kategori pakaian, juga terkenal dalam kategori tas. Beberapa garment terkenal di bandung adalah KAHATEX, DALIATEX dan lainnya, merupakan sebuah perusahaan yang mengeksport ke negara-negara asia lainnya hingga ke negara-negara eropa. Tak heran, jika anda melewati kawasan perusahaan ini, melihat karyawan-karyawan yang sedang pulang atau hendak berangkat kerja. Sebagian besar dari mereka bekerja sebagai pengrajin yang tugas utamanya adalah menjahit pakaian-pakaian.
Pengrajin Tas Bandung
Dengan berkembangnya kebutuhan tas yang meningkat drastis dalam beberapa tahun belakangan ini, pengrajin-pengrajin pakaian mulai beralih menjadi pengrajin-pengrajin tas. Migrasi ini terjadi dikarenakan pengrajin-pengrajin yang sudah berpengalaman lama mulai jenuh dengan menjahit pakaian yang itu-itu saja. Menjahit sebuah tas memerlukan sebuah keahlian yang baik. Kecepatan dan kerapihan menjahit sangat diperlukan.
Bahan tas
Banyak faktor yang memengaruhi dalam membuat tas yang cukup rumit, salah satu faktornya adalah bahan. Umumnya bahan yang digunakan untuk membuat tas adalah :
• Bahan Dinir
• Bahan Ribstop
• Bahan Good Soft Lexus
• Bahan Dolby
• Bahan Cordura
• Bahan Nylon
Dari enam jenis bahan tersebut, terbagi lagi jenis-jenis dan harganya. Sederhananya semakin tebal dan semakin lembut tekstur bahannya, semakin mahal harga bahan tersebut. Jika disederhanakan, bahan dinir lebih murah daripada bahan nylon karena bahan nilon lebih lembut teksturnya dan permukaannya sedikit bergelombang dibandingkan bahan dinir. Bahan yang digunakan selain produk lokal seringkali menggunakan bahan impor yang kualitasnya lebih bagus dan lebih mahal tentunya.
Kecepatan Dan Teknik Menjahit
Dapat dikatakan, sumber penghasilan dari seorang operator jahit adalah waktu. Karena semakin cepat proses produksi atau menjahit tas, operator tersebut dapat memperoleh pendapatan lebih dibandingkan dengan operator pemula. Rata-rata seorang pengrajin dapat menjahit tas ransel 100 buah dalam seminggu. Selain kecepatan dan teknik menjahit, juga memerlukan kerapihan produk. Kecepatan maupun teknik yang didapat, biasanya memerlukan waktu 4-5 tahun untuk dipelajari bagi seorang penjahit.
Artikel terkait: produksi tas bandung, pabrik tas