Pabrik Tas Bandung

PT. Adipura Mandiri Indotama

Tas Kulit Selempang

tas kulit selempang

Tas kulit selempang merupakan salah satu jenis tas yang cukup dikenal di masyarakat. Tas ini umumnya digunakan oleh para pria untuk menemani mereka dalam beraktifitas. Namun, tidak jarang pula wanita yang suka memakai tas selempang berbahan kulit ini dalam kesehariannya. Dalam pemakaiannya, tas selempang sendiri memang dirasa lebih simpel dan mudah jika dibandingkan dengan jenis tas lainnya. Bagi sebagian orang, tentu anda bertanya-tanya mengapa bahan kulit dijadikan bahan utama dalam pembuatan tas selempang ?. Alasan utama dari pemakaian bahan kulit sebagai bahan pembuat tas selempang adalah kualitas ketebalan dan kesan elegan yang akan timbul pada tas selempang yang dibuat dari bahan kulit ini. Bahan kulit sendiri memang menjadi jaminan kualitas, jadi tidak heran banyak produk-produk tas termasuk tas kulit selempang yang menjadikannya sebagai bahan dasar pembuatan tasnya. Anda yang saat ini sedang mencari sebuah tas, tentu tidak akan kecewa bila membeli tas selempang berbahan kulit ini sebagai teman beraktifitas anda.

Harga Tas Kulit Selempang

Dewasa ini, harga tas kulit selempang memang cenderung lebih mahal jika dibandingkan dengan tas selempang dari bahan lainnya. Hal itu tentu dikarenakan adanya bahan kulit sendiri yang dijadikan bahan dasar pembuatan tas selempang berbahan kulit. Di pasaran sendiri, untuk tas selempang berbahan kulit berkualitas standar, harga yang ditawarkan berkisar antara Rp. 200.000,- sampai Rp. 300.000,-. Untuk harga tas selempang berbahan kulit seperti diatas, anda sudah akan mendapatkan tas selempang yang bagus dan berkualitas. Anda tentu dapat membandingkannya dengan harga tas selempang berbahan lainnya yang umumnya ditawarkan dengan harga yang berkisar antara Rp. 75.000,- sampai Rp. 125.000,-. Namun pada akhirnya, apakah anda akan memilih tas kulit selempang maupun tas selempang berbahan lainnya, tentu itu terserah anda. Hal yang paling penting adalah tas selempang yang kita beli adalah tas yang sesuai dengan kebutuhan dan selera kita.

Cara Merawat Tas Kulit Selempang

Cara merawat tas kulit selempang sebenarnya tidak begitu berbeda dengan jenis-jenis tas lainnya. Hal yang perlu perhatikan adalah bahan kulit yang dijadikan bahan dasar pembuatan tas selempang berbahan kulit. Dibawah ini akan dibahas bagaimana cara merawat tas selempang berbahan kulit agar tas yang kita punya dapat awet dan tetap nyaman bila dipakai. Pertama, hindarkan tas anda dari paparan sinar matahari secara langsung. Untuk meminimalkan sinar matahari yang bisa merusak tas anda, anda dapat mengoleskan lotion sebagai pelindung tas anda. Kedua, minimalkanlah kontak antara tas anda dan air. Jika tas anda sudah terlanjur kontak dengan air (semisal air hujan), segera keringkan tas tersebut dengan lap kering kemudian anda angin-anginkan. Ketiga, hindarkan tas anda dengan tas berbahan plastik maupun produk plastik lainnya. Kontak langsung antara tas selempang kulit dan produk plastik dikhawatirkan dapat merusak lapisan warna yang ada pada tas selempang berbahan kulit. Semoga cara perawatan sederhana diatas berguna bagi anda.