Ketika sudah akan musim haji datang, maka akan ada angin segar untuk para konveksi tas haji. Hal ini terjadi karena pihak penyelenggara dan pemerintah berusaha untuk memesan tas haji kepada konveksi yang sudah mereka percaya. Sudah banyak konveksi yang sudah biasa diajak kerjasama oleh para penyelenggara haji ketika akan memesan tas haji. Para penyelenggara biasanya akan memesan kepada konveksi karena mereka sudah percaya tas yang dihasilkan akan bagus dan harga yang ditawarkanpun akan murah daripada harus memesan kepada pihak pabrik. Ketika anda memesan kepada konveksi maka anda bebas untuk memakai bahan apa dan apa saja model yang akan dibuat untuk para jamaahnya. Mereka akan memberikan yang terbaik untuk para konsumennya terlebih jika sudah langganan maka mereka tidak akan mengecewakan langganannya.
Para pengusaha konveksi tas haji biasanya akan memberikan beberapa bonus kepada pihak penyelenggara yang sudah memesan tas kepada pihak konveksi. Bonus ini bisa diberikan secara cuma-cuma artinya pihak penyelenggara akan diberikan bonus yang banyak ketika mereka akan memesan dalam jumlah banyak juga. Selain itu pihak penyelenggara biasanya akan meminta beberapa tas untuk dijadikan cadangan ketika ada tas yang rusak atau cacat secara fisik. Hal ini bisa sudah biasanya dilakukan oleh beberapa konveksi tas haji yang sudah biasanya melayani pesanan dalam jumlah banyak. Akan tetapi jika konsumen memesan dalam jumlah kecil maka bonus yang diberikan kepada konsumen juga kecil. Akan tetapi biasanya ketika memesan untuk jamaah haji maka pihak penyelenggara memesan dalam jumlah besar, maklum saja sekarang ini jamaah haji reguler dan haji plus harus rela untuk mengantri dalam beberapa tahun.
Melihat fenomena tersebut kita dapat menarik kesimpulan ketika kita akan membuka usaha konveksi tas haji maka masih ada peluang untuk kita. Hal ini bisa dilihat dari banyaknya para jamaah haji yang akan berangkat dalam setiap tahunnya. Dalam satu tahun dan dalam satu kabupaten saja sudah sekitar ratusan jamaah haji yang akan berangkat ke tanah suci untuk melaksanakan ibadahnya. Tentu saja tidak sebanding dengan pihak konveksi tas ini yang ada di lingkungan sekitar. Oleh karena itu jika anda mempunyai niat untuk membuka konveksi tas maka segera realisasikan keinginan itu. Anda bisa membuka konveksi ini dengan memberikan harga yang murah akan tetapi tidak meninggalkan kualitas yang diberikan kepada konsumen. Ketika konsumen merasa puas dengan produk tas anda maka pihak konsumen pasti akan berlangganan kepada anda. Oleh karena itu anda harus bisa memproduksi tas dengan sungguh-sungguh dan memberikan yang terbaik untuk para konsumen, baik dari segi kualitas dan harga yang ditawarkan kepada konsumen.
Agar konveksi tas haji anda bisa tepat waktu dalam pemesanan dan cepat maka anda harus mempunyai mesin pembuat tas yang lengkap dan modern. Mesin produksi ini merupakan salah satu yang penting dalam proses pembuatan tas. Mulai dari segi bahan dasar tas itu sendiri hingga sudah jadi dalam wujud tas semua itu butuh bantuan mesin dan manusia sebagai operatornya. Selain mesin pembuat tas maka yang paling penting adalah anda bisa memperkirakan bahan dasar yang akan digunakan tas ini. Jangan sampai ketika sedang banyak pesanan ternyata bahan dasar tas sudah habis dan tidak ada stok lagi. Oleh karena itu ketika anda akan membuka usaha ini maka harus bisa mengecek bahan dasar dan lain sebagainya terkait dengan produksi anda. Jika semua ini anda lakukan secara lancar maka anda akan mendapatkan keuntungan yang besar dan akan mendapatkan langganan dari pihak penyelenggara atau pemerintah terkait.
Harus kita akui konveksi tas haji merupakan orang-orang yang cerdas dan selalu mempunyai ide-ide yang baru ketika akan mendesain model tas. Bayangkan saja dalam setiap tahun mereka akan menghasilkan model dan motif tas yang berbeda-beda dan ada rasa nyaman serta percaya diri ketika membawanya. Biasanya para konveksi sudah menawarkan beberapa sampel model tas haji kepada pemerintah. Oleh karena itu pihak penyelenggara tinggal memilih tas haji seperti apa yang akan di pesan kepada pihak konveksi. Dalam tulisan ini saya akan membagikan informasi kepada anda model tas-tas yang sering dibuat oleh pihak konveksi untuk memenuhi kebutuhan para jamaah haji, berikut ini penjelasannya:
Sekarang ini sudah banyak orang yang memakai tas trolley, pihak konveksi mempunyai pendapat ketika jamaah menggunakan tas ini maka mereka akan mendapat kemudahan dalam membawa barangnya. Mereka cukup menarik trolley saja tanpa harus menggendong tas. Tas ini pasti setiap tahunnya akan ada pesanan karena tas model ini merupakan tas yang nyaman ketika dipakai oleh para jamaah.
Tas ini dibuat oleh para pengusaha konveksi biasanya memiliki volume lebih kecil dari pada tas trolley. Pihak konveksi dalam setiap tahunnya pasti membuat tas model ini karena biasanya ada beberapa daerah yang memesan dua model tas untuk para jamaah yang akan berangkat haji. Jadi tidak heran jika untuk membawa dalam jumlah besar mereka pasti akan membawa tas trolley dan tas jinjing hal ini terjadi karena biasanya para jamaah haji membawa bekal yang banyak untuk mencukupi kebutuhannya disana.
Tas ini pasti akan kita jumpai ketika musim jamaah haji, karena jamaah haji lebih suka membawa tas pinggang dari pada mereka harus membawa lainnya. Tas ini biasanya digunakan untuk menyimpan hal-hal yang kecil seperti: tasbih, kacamata, dan perlengkapan jamaah yang memiliki ukuran kecil dan dibutuhkan selama menunaikan ibadahnya. Tas ini ketika menggunakan tinggal diikatkan kepinggang dan ditaruh di depan, sehingga anda akan mendapatkan kemudahan ketika akan mengambil segala sesuatu yang akan diambil oleh para jamaah haji.
Ketika para jamaah haji membawa tas ini maka anda akan mendapatkan kemudahan dalam proses penyimpanan. Biasanya tas selempang dan tas pinggang selalu dibawa oleh para jamaah selama melakukan kegiatan-kegiatan selama ibadah haji itu berlangsung.